Cara Memperkecil Resolusi Gambar Menggunakan Photoshop
Hallo Sobat Blogger, selamat datang di Warung Grombyang. Terimakasih Saya ucapkan kepada Anda semua karena sudah mengunjungi blog sederhana Saya ini, pada kesempatan ini kembali Saya akan berbagi sebuah tutorial sederhana mengenai Cara Untuk Memperkecil Resolusi Gambar Menggunakan Photoshop.
Pastinya Sobat Blogger tidak asing lagi dengan aplikasi yang bernama Adobe Photoshop, atau sering kita kenal dengan Photoshop, dimana aplikasi/software Photoshop ini merupakan sebuah aplikasi/software yang bisa kita manfaatkan untuk mengolah file gambar. Untuk saat ini sudah terdapat banyak sekali versi dari aplikasi Photoshop ini, diantaranya : Photoshop 7, Photoshop CS3, Photoshop C6 dan masih banyak yang lainnya. Untuk menggunakan aplikasi Photoshop ini idealnya perangkat keras/hardware yang kita gunakan minimal adalah perangkat keras/hardware kelas menengah keatas. Maskipun kita bisa menggunakan perangkat keras/hardware yang bisa dikatakan kelas pas-pasan.
Pada kesempatan ini, melalui artikel ini Saya akan memberikan sebuah tutorial sederhana dalam menggunakan aplikasi Photoshop ini, dan sesuai dengan judul artikel ini "Cara Memperkecil Resolusi Gambar Menggunakan Photoshop" berikut merupakan cara atau pun langkah-langkahnya :
Cara Untuk Memperkecil Resolusi Gambar Menggunakan Photoshop
1. Silahkan Sobat Blogger buka aplikasi Photosop yang sudah terinstal di PC/Laptop Sobat Blogger (pada contoh ini Saya menggunakan aplikasi Photoshop CS6);
2. Silahkan buka file gambar yang akan kita kecilkan resolusinya dengan cara klik menu file, kemudian klik pada opsi Open. Kemudian cari file gambar yang akan kita kecilkan resolusinya;
3. Jika file gambar yang akan kita kecilkan resolusinya sudah masuk kedalam lembar kerja Photoshop kita, sekarang kita klik menu Image, kemudian klik pada opsi Image Size. Perhatikan gambar di bawah ini :
4. Kemudian kita ubah nilai pada kolom Resolution sesuai dengan kebutuhan kita dan akhiri dengan klik tombol OK :
Maka secara otomatis ukuran (sizei) dari file gambar tersebut sudah sesuai dengan kebutuhan kita. Dan jangan lupa, silahkan simpan (save) atau lebih bagusnya lagi kita save as (simpan ulang).
Hal ini bisa bermanfaat sekali pada saat kita memang membutuhkan untuk memperkecil file gambar. Mungkin hanya itu saja pembahasan mengenai Cara Memperkecil Resolusi Gambar Menggunakan Photoshop, mudah-mudahan bisa dipahami oleh Sobat Blogger semuanya.
Sekian, terimakasih dan Salam Blogger.
0 Response
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar Anda :