Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah
Share

 Hallo Sobat Blogger semuanya, selamat datang di blog Warung Grombyang. Terimakasih Saya ucapkan kepada Anda semua yang sudah mengunjungi blog sederhana Saya ini, pada kesempatan ini Saya akan berbagi sebuah tutorial sederhana mengenai Cara Untuk Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah. Dan berikut merupakan pembahasan lengkapnya:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

Cara Mengubah File Mp4 Menjadi File Mp3

Jika Sobat Blogger ingin mengubah file dengan format Mp4 menjadi format Mp3 Sobat Blogger bisa memanfaatkan sebuah aplikasi/software yang bernama Format Factory, kenapa harus Format Factory? menurut Saya pribadi aplikasi/software Format Factory ini merupakan sebuah aplikasi/software yang sangat mudah untuk kita gunakan, selain itu juga aplikasi/software ini merupakan sebuah aplikasi/software yang gratis (freeware). Dan bukan hanya itu saja, aplikasi/software Format Factory ini cukup ringan dan juga memiliki banyak sekali fitur, diantaranya adalah :

  • Mengubah format file video satu menjadi format file video lainnya;
  • Mengubah format file video menjadi format file suara (contohnya Mp4 ke Mp3);
  • Mengubah format file suara satu menjadi format file suara lainnya;
  • Mengubah format file dokumen satu menjadi format file dokumen lainnya (contohnya Pdf ke Doc);
  • Mengubah file menjadi file ISO;
  • Menggabungkan beberapa file dan masih banyak yang lainnya.
Untuk mengubah file Mp4 Ke Mp3 menggunakan aplikasi/software Format Factory berikut merupakan cara atau pun langkah-langkahnya:

1. Buka aplikasi/software Format Factory, dan jika muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini silahkan klik saja pada pilihan I prefer limited use:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

2. Klik pada tombol Audio kemudian klik pada pilihan Mp3, perhatikan gambar di bawah ini:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

3. Klik tombol Add Files, silahkan pilih satau atau banyak sekaligus file Mp4 yang ingin kita ubah menjadi Mp3:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

4. Jika kita sudah memilih file Mp4 yang ingin kita ubah menjadi Mp3 silahkan klik pada tombol Output Setting :

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

5. Silahkan ubah pada pilihan Sample Rate (HZ), Bitrate (Kb/s), dan Channel menjadi seperti pada gambar di bawah ini:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

  • Sample Rate : 44100;
  • Bitrate : 128K; dan
  • Channel : 2 Stereo.
Jika sudah, akhiri dengan klik tombol OK dan OK lagi.

6. Selanjutnya akan tampil jendela utama, dan pada jendela utama tersebut kita klik pada tombol Start yang bergambar anak panah berwarna hijau yang terletak di atas, perhatikan gambar di bawah ini:

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

Tunggu hingga proses konversi selesai. 

Catatan:

Secara default lokasi penyimpanan hasil konversi biasanya adalah di D - FFoutput silahkan ubah lokasi penyimpanan hasil konversinya sesuai dengan keinginan Sobat Blogger dengan cara klik pada pilihan yang terletak di pojok kiri bawah pada jendela aplikasi Format Factory ini, perhatikan gambar di bawah ini :

Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah

Download Aplikasi Format Factory Gratis

Bagi Sobat Blogger yang ingin mengunduh/download aplikasi Format Factory ini silahkan klik pada tombol download yang sudah Saya sediakan di akhir artikel ini. 

Demikian artikel mengenai Cara Mengubah Mp4 Menjadi Mp3 Dengan Mudah, mudah-mudahan apa yang sudah Saya sampaikan pada kesempatan ini bisa bermanfaat untuk kita semuanya, sekian, terimakasih dan selamat mencoba.

Download

0 Response

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar Anda :

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel